Tanya Jawab Atas Kitab Tauhid





- Penulis Buku:
Syaikh Abdullah bin Jarullah Al-Jarullah
- Penerjemah:
Normal Rabbaniy Assasakiy
- Halaman Buku:
xvi + 334
- Ukuran Buku:
15,5 cm x 24,5 cm
- Jenis:
Hard Cover
Harga : Rp 55.000,-

Makin merebaknya kesyirikan pada abad ini seiring dengan kurangnya pengetahuan kaum Muslimin tentang Rabb mereka. Mereka tidak sadar akan arti penting tauhid, yang mana Allah menciptakan jin dan manusia supaya mereka mentauhidkan-Nya dalam beribadah. Dia mengutus para rasul agar manusia mentauhidkan Allah dan menjauhi taghut (sesembahan selain Allah).
Paranormal, dukun, tukang sihir, dan semisalnya, dengan begitu percaya diri, tampil di berbagai media mengajak manusia pada penghambaan kepada setan dan bala tentaranya. Demikian pula berbagai macam iklan kesyirikan dipublikasikan di majalah-majalah, koran-koran, baik nasional maupun lokal, guna menjebak manusia agar terperangkap dalam jaring-jaring kemusryikan.
Sadar atau tidak, kesyirikan telah mengelilingi kita, bahkan telah masuk ke kamar kita. Padahal, Allah secara tegas menyatakan dalam Al-Qur`an bahwa Dia tidak akan mengampuni dosa syirik, bagi yang tidak bertaubat di dunia, dalam arti orang yang mati dalam kesyirikan tidak akan pernah mengecap kenikmatan surga untuk selama-lamanya, tetapi kekal dalam neraka.
Penulis, melalui buku ini, akan memberikan bimbingan dan pengetahuan tentang tauhid secara utuh. Disajikan dalam bentuk tanya jawab, agar pembaca seakan-akan berhadapan dengan seorang ulama sedang melakukan tanya jawab, sehingga lebih mudah dipahami dan membekas dalam jiwa.
Title : Tanya Jawab Atas Kitab Tauhid
Description : - Penulis Buku: Syaikh Abdullah bin Jarullah Al-Jarullah - Penerjemah: Normal Rabbaniy Assasakiy - Halaman Buku: xvi + 334 - Ukuran Buku: 15...

0 Response to "Tanya Jawab Atas Kitab Tauhid"

Posting Komentar